Menjalankan Aplikasi Java Mobile di Komputer

opera.jpgSetelah menggunakan Opera Mini di HP, saya jadi bertanya-tanya, ada nggak ya software serupa yang dapat dijalankan di komputer PC. Soalnya kalau kita ngenet di komputer dan memanfaatkan GPRS menggunakan browser standar PC, biaya pulsanya jadi mahal banget. Dulu, waktu pertama kali menjajal koneksi internet dengan HP dan pakai kartu Simpati, saya habis sekitar Rp.4500 untuk mengakses 1 halaman Google saja!

Setelah saya cari-cari di internet, saya menemukan software yang cukup menarik, yaitu MidpX,
Ini adalah sebuah emulator yang dapat menjalankan aplikasi Java midlet di komputer. Dengan menginstal software ini kita dapat menjalankan aplikasi-aplikasi Java midlet dengan mengklik file .JAR. Secara otomatis software ini akan membuat sebuah file EXE yang dapat dijalankan dengan komputer. Dengan aplikasi ini, kita dapat menjalankan Opera Mini di komputer. Biasanya saya kalau ngenet dengan dial-up, saya gunakan Opera Mini-nya untuk searching di Google, baru setelah menemukan data yang dicari, saya catat alamat webnya dan baru mengakses menggunakan browser standar.

Memang tampilan Opera Mini di PC kelihatan kecil dibanding layar komputer. Namun biaya koneksi jauh lebih murah..

Selain Opera Mini, kita-pun dapat menjalankan aplikasi-aplikasi mobile lain. Jadi, misalkan kita mendownload game atau aplikasi lain, sebelum kita instal di komputer dapat kita jalankan di komputer dulu, baru setelah kita mencobanya dan setelah dirasa cocok, baru kita menginstal di HP.

Comments

Popular posts from this blog

Eksis

IHT Pemanfaatan Blog Untuk Pendidikan